Ini Dia Daftar Aplikasi Edit Video Tanpa Watermark untuk Android

Bagus Andika November 24, 2024

Aplikasi Edit Video terbaik untuk android berikut ini sangat cocok bagi kamu yang baru mulai belajar untuk mengedit video. Atau pun kamu yang ingin membuat video dengan bermodalkan perangkat android saja.

Baca Juga : 10 Rekomendasi Aplikasi Desain Baju untuk Android Terbaik 2023

Karena aplikasi di bawah ini bukan hanya mudah digunakan namun juga dilengkapi dengan berbagai fitur layaknya aplikasi editing profesional. Sehingga kualitasnya nggak kalah dengan software edit video untuk perangkat PC dan Laptop.

7 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Terbaik untuk Android Cocok Untuk Pemula

Ya, kini hanya bermodalkan perangkat android saja, kamu sudah bisa mengedit atau membuat video dari awal yang nantinya bisa kamu jadikan sebagai konten di media sosial. Atau bahkan untuk kebutuhan membuat channel YouTube.

Hal ini didukung dengan hadirnya berbagai aplikasi untuk mengedit video yang bisa diakses dengan menggunakan perangkat android. Tak hanya itu saja, beberapa aplikasi ini pun cukup mudah untuk digunakan. Sehingga kamu nggak perlu jago dalam hal editing video atau pro untuk menggunakannya.

Namun meski begitu, jika kamu memiliki skill mengedit yang andal. Maka aplikasi di bawah ini pun, tetap bisa kamu maksimalkan fungsinya. Sehingga bisa membuat video dengan hasil yang tak kalah dengan seorang profesional dengan bantuan software terbaik.

Nah, berikut ini adalah beberapa aplikasi Aplikasi Edit Video khusus android yang tak hanya mudah digunakan. Namun juga punya fitur layaknya aplikasi editing profesional:

Baca Juga: Redmi Note 12 Pro 5G Harga dan Spesifikasi, Kapan Rilis di Indonesia?

1. Editor Video Music – YouCut

Disebut sebagai salah satu aplikasi untuk membuat video musik terbaik, YouCut memang dibekali dengan berbagai fitur profesional di dalamnya. Salah satu fitur terbaiknya yakni mereduksi ukuran file yang kamu edit namun tetap mempertahankan kualitas video yang kamu edit.

Fitur lain yang bisa kamu temukan di antaranya seperti crop video, trim, cut, split, kontrol speed video mulai dari 0.5x hingga 2.0x hingga compress video. Selain itu, kamu juga bisa menemukan tools pro lainnya seperti menambahkan musik, teks, filter, photo slideshow hingga fitur rotate video.

Menariknya, hasil edit video di aplikasi YouCut ini bebas dari tampilan watermark. Baik pada versi berbayar maupun versi gratisa. Karena meski memberikan dua versi, yakni versi berbayar dan versi gratisan. Namun untuk fitur dan tools versi gratisan sudah cukup lengkap loh.

Dengan hasil editan yang terbilang cukup kecil dengan format video yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan, membuat aplikasi ini tak terlalu banyak memakan ruang penyimpanan.

Download YouCut

Baca Juga: Deretan HP Asus ROG Harga Termahal hingga Paling Murah 2023

2. Video Editor and Maker: KineMaster

Baik pro maupun editor pemula pastinya sudah nggak asing kan, dengan aplikasi KineMaster ini. Sehingga sudah pasti aplikasi ini wajib untuk masuk list kita ya. Karena aplikasi ini sudah lama menjadi andalan banyak editor. Baik pemula yang masih belajar hingga para profesional.

Bahkan aplikasi ini sering digunakan oleh para pemilik channel YouTube untuk membuat konten videonya. Karena memang ada banyak fitur keren yang ada di dalam aplikasi ini. Seperti multiple layers video, menambahkan teks hingga gambar dengan mudah.

Selain itu, kamu juga bisa menambahkan multitrack audio dan LUT Filter. Di sini juga terdapat berbagai efek seperti efek 3 Dimensi. Tersedia juga format video mulai dari MP4, 3 GP hingga MOV.

Dengan semua fitur yang ada di dalam KineMaster ini, dengan skill pro pun aplikasi ini bisa digunakan untuk membuat video animasi yang keren loh.

Download KineMaster

3. Editor dam Pembuat Video: FilmoraGo

FilmoraGo adalah rekomendasi aplikasi edit video berikutnya yang wajib kamu coba. Di dalam aplikasi ini, kamu akan menemukan berbagai fitur dan tools keren, seperti mengatur speed video, reverse video, transisi, berbagai efek, filter dan teks. Di sini kamu juga bisa kustom warna, ukuran, jenis font dan posisi teks.

Untuk memudahkan kamu dalam membuat konten video, aplikasi ini juga sudah menyediakan berbagai ukuran yang bisa kamu sesuaikan. Mulai dari ukuran 1:1 untuk video Instagram. Hingga ukuran 16:9 untuk video YouTube.

Download FilmoraGo

4. Video Editor and Maker: VivaVideo

Aplikasi VivaVideo mungkin sudah nggak asing bagi sebagian besar orang karena aplikasi ini memang sering digunakan untuk mengedit video. Baik oleh mereka yang sudah pro atau yang masih pemula dan baru belajar membuat video.

Karena aplikasi ini memang menyuguhkan kemudahan bagi penggunanya untuk membuat video dengan berbagai fitur dan efek andalannya. Seperti cut and crop video, mengatur kecepatan video, menambahkan filter, efek hingga teks.

Di sini kamu juga bisa menemukan berbagai jenis font dan mengkustom warna hingga ukurannya.

Kamu juga bisa menemukan efek blur, menggabungkan beberapa video, menambahkan musik dan audio hingga mengatur format video sesuai dengan kebutuhan.

Karena aplikasi ini juga menyediakan berbagai format video mulai dari format HD, 720p, 1080p hingga 4 k.

Download VivaVideo

5. PowerDirector – Video Editor

Sebagai pemula yang baru belajar mengedit video, aplikasi PowerDirector Video Editor ini bisa jadi pilihan ya. Karena memang di dalam aplikasi ini ada banya efek yang bisa kamu gunakan secara gratis.

Namun meski begitu, untuk hasil edit video dengan menggunakan aplikasi ini cukup memuaskan. Karena PowerDirector Video Editor menyediakan berbagai fitur yang bisa membantu kamu untuk membuat konten video layaknya profesional.

Dengan berbagai fitur seperti timeline, mengedit kecerahan video, cut and crop, menggabungkan video, menambahkan music background dan masih banyak fitur lainnya.

Selain itu, aplikasi ini juga sudah dibekali dengan berbagai fitur unggulan seperti video color editor, lalu kamu juga bisa mengkustom contrast, brightness hingga saturation untuk sesuai dengan keinginan.

Ada juga efek slow motion video hingga ratote yang bisa digunakan untuk mengubah posisi video.

Download PowerDirector Video Editor

6. Editor Viedo Music – VideoShow

Dengan menerapkan konsep all in one, membuat aplikasi VideoShow ini sangat cocok bagi pemula yang baru belajar mengedit vdieo. Karena di dalamnya sudah tersedia sejumalah fitur yang secara khusus dihadirkan untuk membuat video dengan mudah.

Seperti fitur trimmer dan cutting yang akan memudahkan kamu dalam mengedit setiap bagian video sesuai dengan kebutuhan.

Selain itu, di dalam aplikasi ini juga tersedia lebih dari 50 tema yang bisa kamu gunakan sehingga membuat video menjadi lebih praktis dan gampang.

Kamu juga bisa menambahkan musik atau audio ke dalam video dengan ratusan koleksi musik yang seru dan bebas hak cipta. Sehingga aman dan bebas untuk digunakan.

Selain kamu juga bisa memasukkan teks dengan berbagai pilihan jenis font, ukuran, warna hingga posisi font yang bisa kamu sesuaikan.

Kamu juga bisa menemukan banyak fitur edit video lainnya seperti trim, crop and cut, merge, blur, reverse, rotate, duplicate, zoom in and zoom out hingga collage video dan masih banyak fitur keren lain yang bisa kamu coba.

Download VideoShow

7. Video Editor: Quik Video Editor

Rekomendasi terakhir dari saya adalah aplikasi Quik Video Editor yang memang hadir dengan konsep edit video dengan sangat mudah. Karena di sini kamu bisa memilih video dari Galeri, Album Video di HP, Facebook hingga kamera Go Pro yang bisa kamu edit untuk menjadi sebuah konten video.

Di sini kamu pun bisa menghadirkan alur cerita dengan menambahkan teks di dalam video. Termasuk menambahkan filter untuk membuat video menjadi lebih cantik.

Download Quik Video Editor

Artikel Terkait